Wali Kota Serahkan Bantuan Sarpras Perikanan

PALANGKA RAYA, KALTENGKITA.COM – Wali Kota Palangka Raya, Fairid Naparin menyerahkan bantuan sarana dan prasarana (Sapras) perikanan kepada kelompok masyarakat pengawas (Pokmaswas) di Aula Kantor Kecamatan Sebangau, Selasa (4/1/2022).

Fairid mengatakan, kegiatan penyerahan bantuan tersebut adalah wujud dari keperdulian pemerintah meningkatkan taraf hidup nelayan.

“Penyerahan bantuan sapras ini untuk membantu meningkatkan tarap hidup nelayan kecil dan dalam rangka menjaga kearifan lokal, agar penggunaan alat tangkap ikan lokal yang ramah lingkungan” ucap Fairid.

Sementara itu, Kepala Dinas Perikanan Kota Palangka Raya, Indriati Ritadewi mengatakan, Sapras yang diberikan yakni perahu bermotor, alat tangkap ikan ramah lingkungan dan pembangunan saluran beje.

“Kali ini ada 4 Pokmaswas yang memperoleh bantuan, diantaranya Pokmaswas Sei Gohong Hapakat Kelurahan Sei Gohong, Mahaga Lewu Kelurahan Kanarakan, Bakat lestari Kelurahan Danau Tundai, dan Pating Tanggaring Kelurahan Kameluh Baru, yang mana Pokmaswas tersebut masing-masing memperoleh 1 unit kendaraan bermotor,” katanya.

“Sementara itu, untuk Alat tangkap ikan ramah lingkungan yaitu diterima oleh kelompok nelayan Berang Sehati Kelurahan Bereng Bengkel dimana berupa Selambau sebanyak 33 buah, Rempa sebanyak 33 buah dan Jala sebanyak 15 buah,” ungkapnya.

Dia berharap, bantuan yang diberikan dapat memberikan manfaat langsung sehingga mampu meningkatkan kesejahteraan kehidupan Pokmaswas dan nelayan. (Redk-1)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *