Dewan Dorong PAD dari Pengelolaan Pelabuhan

PALANGKA RAYA,KALTENGKITA.COM-Wakil Rakyat di DPRD Kalteng, Bryan Iskandar menyarankan kepada pemerintah di Kalteng supaya memaksimalkan pengelolaan pelabuhan yang ada untuk mendongkrak PAD.

Dia mengatakan, pemerintah melalui instansi terkait harus bisa mencari pola dan cara memaksimalkan sejumlah pelabuhan bongkar muat yang terdapat di kabupaten/kota di Kalteng ini.

“Kami berharap pemerintah dapat memaksimalkan potensi tersebut, karena selama ini yang kita lihat pengelolaan pelabuhan masih belum maksimal,” ujarnya.

Di sisi lain, pemerintah kabupaten yang memiliki pelabuhan juga diharapkan agar dapat terus meningkatkan saran dan prasarana pendukung pelabuhan, seperti akses jalan, jempatan, dan lain-lain.

“Potensi pelabuhan sangat berdampak pada peningkatan PAD, terlebih lagi pelabuhan bongkar muat logistik,” sebut Politisi Partai Nasdem ini.

Dirinya berharap, keberadaan pelabuhan yang ada di kabupaten dapat memberikan kontribusi bagi daerah. Oleh sebab itu, segala sesuatu yang menyangkut fasilitas penunjang pelabuhan itu sendiri perlu diperhatikan. (Redk-2)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *