PALANGKA RAYA, KALTENGKITA.COM – Masyarakat di wilayah Kelurahan Bukit Tunggal, Kecamatan Jekan Raya, Kota Palangka Raya mendambakan peningkatan jalan dan drainase. Itu disampaikan Anggota DPRD Kota Palangka Raya, Ruselita hasil dari reses yang dilakukan di daerah pemilihannya (dapil I) beberapa waaktu lalu.
“Masyarakat meminta peningkatan jalan dan drainase. Jadi itu disampaikan ketika kami melaksanakan reses,” katanya, Sabtu (21/8/2021).
“Semua hasil reses dapil I beberapa waktu lalu, sudah disampaikan kepada pemerintah kota setempat dalam penutupan masa sidang tiga pada pekan lalu,” ucapnya.
Dia berharap, pemerintah kota dapat menindak lanjuti atas apa yang didambakan masyarakat setempat. Di sisi lain, dia juga berharap masyarakat bisa bersabar.
“Saya harap masyarakat yang mengusulkan peningkatan jalan maupun drainase dapat bersabar, karena semuanya butuh proses dan melihat anggaran sehingga harus disesuaikan,” ungkapnya.
Dalam usulan yang disampaikan, ruas Jalan Lele dan Alson di kelurahan tersebut diminta untuk diperbaiki. Masyarakat juga meminta kalau bisa, peningkatan jalan tersebut diprioritaskan. Selain itu, juga disampaikan agar pemerintah segera membangun jembatan menuju Danau Ilung. (RedK-1)