PALANGKA RAYA,KALTENGKITA.COM-Wakil Ketua I DPRD Prov. Kalteng Ir. H. Abdul Razak Hadiri Apel Gelar Pasukan dan Rakor Penanganan Karhutla 2023 di Wilayah Kalimantan Tengah
Wakil Ketua I DPRD Prov. Kalteng Ir. H. Abdul Razak menghadiri Apel Gelar Pasukan dan Sarana Prasarana Hutan dan Lahan, serta Rapat Koordinasi (Rakor) Penanganan Kebakaran Hutan dan Lahan (Karhutla) di Provinsi Kalimantan Tengah, yang dilaksanakan secara terpusat di Kantor Gubernur, Kota Palangka Raya, pada Jumat, 16 Juni 2023.
Kepala Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) Letjen TNI Suharyanto didampingi Wakil Gubernur H. Edy Pratowo, Pangdam XII/Tanjungpura Mayjen TNI Iwan Setiawan dan Kapolda Irjen Pol Nanang Avianto memimpin Apel Gelar Pasukan dan Sarana dan Prasarana Hutan dan Lahan bertempat di halaman Kantor Gubernur.
Usai mengikuti Apel Gelar Pasukan, Wakil Ketua I DPRD Ir. H. Abdul Razak menghadiri Rapat Koordinasi Penanganan Karhutla 2023 yang mengangkat tema “Bersama Wujudkan Kalteng Bebas Kabut Asap 2023”, di Aula Jayang Tingang, Kompleks Kantor Gubernur.
Hadir mengikuti rangkaian acara tersebut, antara lain Kajati Pathor Rahman, Danrem 102/PJG Brigjen TNI Bayu Permana, Bupati/Wali Kota se-Kalteng, dan Kepala Perangkat Daerah/Instansi Vertikal terkait. (Redk-2)