PALANGKA RAYA,Kaltengkita.com-Anggota DPRD Provinsi Oky Maulana mendorong Pemprov memberikan perhatian serius kepada UMKM karena keberadaannya sangat krusial dalam menggerakkan roda ekonomi di kalteng. Ini perlu dicari masalah dan solusi terkait sarana usaha yang kurang memadai seperti kendala utama kurangnya minat bagi UMKM.
Ia menyebut Pemprov masih memberikan support kepda usaha kecil dan menengah sehingga perlu dikembangkan kembali. Menurutnya, selain permodalan dan sarana memadai, perlu diadakan promosi secara luas bagi UMKM.
Okki berharap pemprov terus memberikan support secara massif dan aktif sehingga UMKM terus diketahui masyarakat luas serta perekonomian di Kalteng selalu tumbuh dan berkembang.
“Pemberdayaan UMKM menjadi sangat penting bagi perkembangan ekonomi di Kalimantan tengah. Diharapkan pemerintah daerah bisa terus mendukung dan menyokong kemajuan UMKM di sejumlah daerah”, ujarnya.
Peran Usaha Kecil Mikro dan Menengah atau UMKM Kalteng dalam menggerakkan roda ekonomi sangat besar . Namun dalam melakukan aktivitasnya UMKM masih banyak menemukan kendala terutama dalam memasarkan produknya ke tingkat yang lebih tinggi. (Redk-2)