PALANGKA RAYA, KALTENGKITA.COM – Pasangan calon wali kota dan wakil wali kota Palangka Raya, Rojikinnor – Vina Panduwinata mendapatkan nomor urut 1 dalam pemilihan kepala daerah (Pilkada) di Palangka Raya. Sedangkan Fairid Naparin – Achmad Zaini, nomor 2.
Ini diketahui setelah Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Palangka Raya melakukan pengundian nomor urut paslon, melalui rapat pleno terbuka di Kantor KPU Palangka Raya, Jalan Tangkasiang, Kota Palangka Raya, Senin, 23 September 2024.
“Paslon Rojikinnor – Vina Panduwinata mendapat nomor urut 1 (satu) dan paslon Fairid Naparin – Achmad Zaini mendapat nomor urut 2 (dua),” ujar Ketua KPU Kota Palangka Raya, Joko Anggoro.
Sebelumnya, KPU Kota Palangka Raya menetapkan dua pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Palangka Raya dalam Pilkada di Palangka Raya Tahun 2024.
Paslon Rojikinnor – Vina Panduwinata, diusung oleh empat partai, yakni Partai PDI Perjuangan, PAN, Partai Garuda, dan Partai Kebangkitan Nusantara (PKN). Sedangkan Fairid Naparin – Achmad Zaini, diusung 14 partai politik, di antaranya, Golkar, PSI, Perindo, Nasdem, Demokrat, PKB, Hanura, Gerindra, PKS, PBB, Partai Ummat, Partai Buruh, PPP dan Partai Gelora. (B/KK-3)