PALANGKA RAYA, KALTENGKITA.COM – Gubernur Kalteng, H Sugianto Sabran menyampaikan terima kasih kepada semua pihak atas suksesnya kejuaraan dunia balap sepeda gunung atau Union Cycliste Internationale (UCI) Mountain Bike (MTB) Eliminator World Cup 2024 di Sirkuit SG 1973, kawasan Stadion Tuah Pahoe, Palangka Raya, Minggu (19/5/2024).
“Ini luar biasa, Indonesia mendapat kepercayaan mewakili asia dan pelaksanaannya ada di Palangka Raya, Kalimantan Tengah. Ini sudah ketiga, tentu ada multiplier effect bukan cuman UCI seremoni di tiap tahun,” ujar Sugianto.
Ia menilai, event ini dapat mengenalkan Kalteng sebagai bagian dari Indonesia, termasuk dengan budaya serta adat istiadat yang dimilikinya.
Sugianto berharap dengan adanya event tingkat dunia Kalteng serta masyarakatnya dapat terus berbenah. Selain terkait event-nya, juga membenahi perilaku seperti menjaga kebersihan sampah dan lainnya.
“Tahun depan (masa bakti) saya berakhir. Tapi jika kembali diberikan kepercayaan saya yakin gubernur berikutnya akan melanjutkan (UCI MTB),” tuturnya.
Sekadar diketahui, Rider asal Selandia Baru, Lochlan Brown (elite man) dan Belanda, Didi de Vries (elite women) menjadi juara.
Lochlan sukses menjadi juara, disusul rider Singapura, Riyadh Hakim, rider Austria, Theo Hauser dan rider Francis, Lorenzo Serres.
Sedangkan small final elite man posisi pertama dipegang oleh rider Estonia, Kirill Tarassov dengan catatan waktu 01:42,11.Dibelakangnya ada duo rider Thailand Boonsane Methasit dan Sirimongkhon Phunsiri dengan masing masing selisih waktu +0:01,36 dan +0:01,63.
Kemudian elite woman, posisi tercepat dipegang rider Belanda, Didi de Vries dengan catatan waktu 01:46,64, disusul rider Francis, Madison Boissiere, dan rider Thailand, Deekaballes Vipavee. Posisi ke empat dipegang rider Spanyol, Amparo Chapa Lloret selisih +0:08,82.
Sedangkan untuk kategori small final elite woman, rider tercepat dipegang wanita Brazil, Aline Simoes de Almaide dengan catatan waktu 01:57,00.
Dibelakangnya ada rider Thailand, Haman Thanaporn, disusul rider lokal Indonesia Vara Sefti dan rider Belanda, Elodie Kuijper. (B/KK-3)