Ekonomi di Kalteng Diharapkan Terus Meningkat

PALANGKA RAYA, KALTENGKITA.COM – Anggota Komisi II DPRD Kalteng, Wisman berharap, ekonomi Kalteng dapat terus menagalami peningkatan terutama pada tahun 2024 ini.

Menurut Wisman, peningkatan ekonomi Kalteng sangat penting untuk menghadapi tantangan ekonomi global yang semakin kompleks seperti sekarang.

“Harapan kita sektor-sektor utama seperti pertanian, perikanan, dan pariwisata dapat terus tumbuh dan berkontribusi pada ekonomi lokal,” ucapnya.

Selain itu, Wisman juga menekankan pentingnya pembangunan infrastruktur berkesinambungan dan pendidikan dalam mendorong pertumbuhan ekonomi provinsi ini.

“Daerah ini perlu membangun infrastruktur yang memadai dan mendidik generasi muda agar bisa menjadi tenaga kerja yang terampil,” katanya.

Di sisi lain, tidak lupa juga dirinya mengajak semua pihak untuk berkolaborasi dalam memajukan ekonomi Kalteng agar bisa memberikan dampak positif baik bagi daerah dan juga masyarakat.

“Dalam upaya itu tentu bukan hanya menjadi tanggung jawab pemerintah,” tukasnya. (AD/KK-2)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *