PALANGKA RAYA,KALTENGKITA.COM-Wakil Ketua III DPRD Provinsi Kalteng, Faridawaty Darland Atjeh menyebut media memiliki peran yang strategis untuk mencerdaskan kehidupan bangsa. Dalam era digitalisasi saat ini, media harus berperan memberikan perubahan yang positif ditengah maraknya pemberitaan bohong atau hoaks yang sering beredar.
Dirinya menjelaskan, saat ini sedang berlangsung masa kampanye dan memasuki tahun politik. Berbagai pemberitaan negatif marak berkembang melalui media untuk saling menjatuhkan. Tak jarang, hingga membuat masyarakat pendukung menjadi tersulut hingga mengujarkan kebencian. Saat seperti itu lah peran media sangat diperlukan untuk meluruskan dan membenarkan berita yang tidak benar atau belum pasti kejelasannya.
“Media juga harus menjaga netralitas, tidak mendukung dan berpihak kepada salah satu orang atau pasangan saja. Media harus menjaga kredibilitas dan kesahihan informasi yang disampaikan. Media bertanggung jawab memberikan informasi yang akurat dan bisa dipercaya oleh masyarakat. Media memiliki peran yang sangat penting, khususnya yang ada di Kalteng,” ucapnya.
Srikandi partai NasDem itu berharap, media dapat mensukseskan pemilu serentak 2024 mendatang dengan menyajikan berita dan informasi yang positif serta berimbang. Dirinya meyakini media yang ada di Kalteng mampu berperan adil dalam menyajikan pemberitaan dan turut andil mencerdaskan kehidupan bangsa. Media harus bisa berpihak kepada masyarakat dan memprioritaskan kepentingan masyarakat. Karenanya, media jangan sampai menjadi sarana provokasi.
“Di era yang kompleks seperti sekarang ini media memiliku peran yang sangat besar untuk memberikan pencerahan kepada masyarakat. Media harus memastikan setiap pemberitaan yang disampaikan benar-benar akurat dan sesuai dengan kode etik jurnalistik. Dengan begitu kita dapat pastikan informasi yang diterima oleh masyarakat merupakan hal yang positif, bermanfaat dan berdampak bagi kemajuan provinsi Kalteng, terlebih kemajuan bangsa dan negara,” tukasnya. (Redk-2)