PALANGKA RAYA,KALTENGKITA.COM-Anggota Komisi II DPRD Kalimantan Tengah, H Muhajirin menyebut Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) merupakan pilar yang penting bagi sektor ekonomi daerah. Dirinya meminta agar pemerintah dapat terus memaksimalkan peran dalam membantu UMKM di Kalteng. Maka dari itu, UMKM memiliki peran penting dalam perekonomian daerah, sehingga harus terus dikembangkan.
Seperti halnya kegiatan Jambore UMKM Wilayah Prov. Kalteng beberapa waktu yang lalu, merupakan salah satu upaya pemerintah untuk menjadikan wadah pertemuan antar pelaku usaha, pembina, lembaga keuangan, praktisi, dan stakeholders guna meningkatkan daya saing produk UMKM. Selain itu, Muhajirin mengatakan, kegiatan tersebut untuk mengembangkan sistem jaringan usaha bagi produk UMKM unggulan melalui fasilitas kemintraan agar pemasarannya semakin luas.
“Saya berharap, UMKM dapat semakin berkontribusi positif dengan produk unggulannya, dalam meningkatkan ekonomi masyarakat, khususnya Kalteng. Kerja sama dan sinergi lintas sektor juga akan menguatkan ekonomi daerah dan membuat masyarakat semakin sejahtera. Kita ingin membangun masyarakat yang maju, mandiri dan adil menuju Kalteng makin Bermartabat, Elok, Religius, Kuat, Amanah dan Harmonis (BERKAH),” tukasnya.
Legislator fraksi partai Demokrat itu juga menuturkan, UMKM butuh dukungan yang luar biasa dari sisi regulasi, kebijakan, maupun kaitannya dengan permodalan. Dirinya meminta kepada Pemerintah melalui Dinas Terkait dapat terus memberikan stimulus, kemudahan perizinan serta legalitas yang menjadi kebutuhan UMKM. Jambore UMKM yang dilaksanakan beberapa waktu yang lalu, dapat menjadi pijakan bagi UMKM di Kalteng untuk meningkatkan produk dan jangkauan usahanya. Serta membawa dampak positif bagi pertumbuhan perekonomian daerah dan kesejahteraan masyarakat. Maka dari itu UMKM yang ada di Kalteng diharapkan dapat terus bertumbuh, dan bisa mengatasi segala tantangan yang dihadapi untuk memajukan usaha yang mereka miliki. (Redk-2)