PALANGKA RAYA, KALTENGKITA.COM – Pemerintah Kota (Pemko) Palangka Raya melalui Tim Pengendalian Inflasi Daerah (TPID) setempat bersama instansi terkait menggelar rapat dalam rangka pembukaan gerai baru di Pasar Kahayan bekerja sama dengan Perum Bulog Kalteng, Selasa (31/10/23).
Asisten Perekonomian dan Pembangunan Setda Kota Palangka Raya, Aratuni saat membuka rapat tersebut mengatakan kerjasama dengan Bulog ini merupakan langkah Pemko Palangka Raya dalam rangka menstabilkan harga komoditas beras di Kota Palangka Raya.
“Pemko Palangka Raya dan Perum Bulog Wilayah Kalimantan Tengah berkolaborasi bersama melakukan ragam upaya dalam menstabilkan harga beras di Kota Palangka Raya dan akan membuka gerai baru di Pasar Kahayan,” kata Aratuni.
Aratuni menuturkan, saat ini, ada kecenderungan harga beras berpotensi mengalami kenaikan lagi. Maka kolaborasi bersama Perum Bulog ini menjadi salah satu upaya dalam mengantisipasi hal tersebut.
Sementara itu, Kepala Dinas Perdagangan, Koperasi, UKM dan Perindustrian (DPKUKMP) Kota Palangka Raya, Samsul Rizal saat memimpin rapat mengatakan, pihaknya bersama Perum Bulog sudah meninjau beberapa lokasi pada sejumlah pasar di kota Palangka Raya, terkait rencana penyediaan tambahan gerai untuk penyaluran beras Stabilisasi Pasokan dan Harga Pangan (SPHP) serta bahan pokok lainnya kepada masyarakat.
“Kita sudah menyiapkan tempat untuk gerai baru guna penyaluran beras SPHP dan bahan pokok lainnya di salah satu kios di Pasar Kahayan,” kata Samsul Rizal.
Ditambahkannya, kerjasama ini akan membantu Perum Bulog dalam pendistribusian beras SPHP. Semakin banyak titik pendistribusian, maka akan berdampak positif dan membantu menguatkan upaya stabilisasi harga beras.
Kepala Perum Bulog Kanwil Kalteng, Budi Cahyanto menyambut baik kerjasama dengan Pemko Palangka Raya untuk membuka gerai baru di lokasi Pasar Kahayan.
Beras SPHP menjadi salah satu beras alternatif dari pemerintah untuk masyarakat, dengan kualitas yang baik, memiliki harga eceran tertinggi (HET) Rp11.500,00 per kilogram, namun untuk daerah setempat hanya dijual dengan harga Rp10.500 per kilogram.
“Pada 2023 ini untuk Kalimantan Tengah sudah tersalurkan kepada masyarakat sekitar 10.100 ton beras SPHP. Terbanyak adalah di Palangka Raya sekitar 4.500 ton, disusul Sampit,” ujarnya.
Disepakati bersama dalam rapat ini nama gerai nantinya Gerai “Eka Hadohop” TPID Kota Palangka Raya berlokasi di salah satu kios di Pasar Kahayan, dan rencana dibuka secara resmi tanggal, 15 November 2023. (*/Redk-1)