PALANGKA RAYA, KALTENGKITA.COM – Kegiatan patroli yang melibatkan berbagai pihak terus ditingkatkan demi mengantisipasi terjadinya kebakaran hutan dan lahan (Karhutla). Seperti di Kelurahan Kameloh Baru, wilayah hukum Polsek Sebangau pada Selasa (27/6/2023) siang.
Selain patroli, petugas yang terlibat didalamnya juga selalu mengingatkan untuk tidak melakukan pembakaran.
Kapolsek Sabangau Ipda Ali Maffud menyampaikan dukungannya atas patroli yang terus digencarkan oleh personel.
“Tentunya melalui penggelaran personel di lapangan dalam bentuk patroli tersebut, selain untuk memantau situasi Kamtibmas diharapkan bisa memberikan edukasi secara maksimal kepada masyarakat terkait Karhutla,” katanya.
Sementara itu, dalam kegiatan patroli, pihaknya juga menjelaskan apa-apa saja yang tertuang dalam maklumat Kapolda Kalteng tentang sanksi bagi pelaku pembakaran hutan dan lahan. (Hms/Redk-1)