PALANGKA RAYA,KALTENGKITA.COM – DPRD Kota Palangka Raya menggelar 2 Rapat Paripurna secara berturut – turut, beberapa waktu lalu. Masing-masing juru bicara menyampaikan hasil reses dari Daerah pemilihan (Dapil). Paripurna diselenggarakan secara virtual tersebut dipimpin oleh Wakil Ketua I DPRD Kota Palangka Raya, Wahid Yusuf.
Adapun Agenda Rapat Paripurna ke-12 Masa Sidang II Tahun Sidang 2021/2022 adalah penyampaian Hasil Reses DPRD Dapil I, II dan III, serta penutupan Masa Sidang II Tahun Sidang 2021/2022 DPRD Kota Palangka Raya. Sedangkan untuk Agenda Rapat Paripurna ke-1 Masa Sidang III, adalah Pembukaan Masa Sidang III Tahun Sidang 2021/2022 DPRD Kota Palangka Raya.
Sementara hasil Reses dari Dapil II di Kelurahan Kalampangan dan Kelurahan Tumbang Rungan disampaikan oleh juru bicara Reja Framika. Dari hasil reses di Kelurahan Kelampangan, sebagian besar aspirasi masyarakat yang ditampung seputar perbaikan siring jalan, drainase, penambahan penerangan jalan, penimbunan jalan yang rusak. Selain itu juga masyarakat juga minta disediakannya mobil pemadam kebakaran dan APD bagi petugas pemadam kebakaran.
“Untuk hasil reses dari Kelurahan Rungan, tidak jauh berbeda terkait perbaikan siring jalan, drainase, peningkatan jalan dan penerangan jalan, masyarakat juga minta diadakannya kendaraan roda tiga untuk mengangkut sampah dan pemadam kebakaran, membuat jalan tembus dari PDAM ke Kelurahan Tumbang Rungan, pengadaan cermin lalu lintas di beberapa lokasi rawan kecelakaan dan permintaan bedah rumah untuk 15 unit rumah yang sudah tidak layak huni,” urai Reja. (Redk-2)