Anggota DPRD Seruyan Ini Nilai Potensi Kebun Kelapa Sawit Menjanjikan

KUALA PEMBUANG, KALTENGKITA.COM – Anggota DPRD Kabupaten Seruyan, Harry Darmawan menilai, potensi perkebunan khususnya kelapa sawit menjanjikan untuk dikelola dan ditekuni dengan maksimal oleh masyarakat di wilayah setempat.

“Saya rasa berkebun kelapa sawit di tempat kita ini sangat menjanjikan, terlebih lagi saat ini harga tandan buah segar (TBS) mencapai kurang lebih Rp 4 ribu rupiah,” kata Harry di Kuala Pembuang, Rabu (16/3/2022).

Menurutnya, masyarakat yang memang memiliki perkebunan kelapa sawit harus memaksimalkan pengelolaannya supaya hasil yang didapat juga bisa meningkat. Dengan begitu, juga akan berdampak pada meningkatnya perekonomian.

“Pengelolaannya harus benar-benar serius, harga jualnya saat ini mahal tentu hasil panennya juga harus diupayakan dengan optimal,” harapnya.

Dia menambahkan, mengembangkan perkebunan tersebut juga perlu mendapat dukungan. Oleh sebab itu, peran instansi terkait sangatlan penting membantu masyarakat, sehingga hasilnya dapat maksimal. (Sr/Redk-1)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *