Semangati Satgas Covid-19, Tetap Tangguh Menangani Pandemi

PALANGKA RAYA, KALTENGKITA.COM-Satuan Tugas (Satgas) Covid-19 menjadi salah satu tim yang berjuang di garis depan (Garda) penanggulangan pandemi. Tentu hal ini menjadi perhatian semua pihak atas kinerja dan semangat tim dalam memutus mata rantai persebaran wabah di Kota Palangka Raya.

Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Palangka Raya Sigit K Yunianto sangat mengapresiasi dan memberikan semangat atas ketangguhan Satgas, karena selama Pandemi melanda, tak sedikit dari pejuang di garda paling depan ini juga terpapar virus mematikan.

“Setiap hari teman-teman Satgas berjibaku dalam memutus mata rantai persebaran. Saya mengapresiasi ketangguhan Satgas dalam melakukan pencegahan hingga pengawasan pasien yang Isoman,” kata Ketua DPRD kota Palangka Raya Sigit K Yunianto, belum lama ini.

Sigit K Yunianto menambahkan, Satgas memang harus memiliki ketangguhan fisik dan mental, kemudian juga memiliki inovasi dalam hal penanganan pandemi yang beberapa pekan terakhir mulai melandai dan menurun.

“Oleh sebab itu, masyarakat juga harus mendukung anjuran yang disampaikan oleh pemerintah melalui teman-teman Satgas ini. Karena memutuskan mata rantai persebaran Covid-19 tidak akan berhasil tanpa dukungan dan kesadaran masyarakat, terutama taat menjalani protokol kesehatan,” kata politikus senior yang juga Sekretaris Dewan Pimpinan Daerah (DPD) PDIP Kalimantan Tengah (Kalteng) ini.

Artinya kata Sigit, masyarakat harus mendukung dan menerapkan prokes dalam menjalani aktivitas, selain itu masyarakat juga harus tetap tangguh menghadapi pandemi ini. “Jadi tidak cukup dengan prokes saja, tapi dibarengi dengan mengonsumsi vitamin dan olahraga,” pungkasnya. (Redk-2)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *